Demi perut gajah 6 ton dalam 1 Jam 47 menit tinggal tulang
Bagi kita yang melihat sungguh pemandangan yang menyedihkan. Seekor gajah yang sudah uzur jatuh dan mati karena usianya. Bagi warga Zimbabwe ini kesempatan emas mendapatkan makanan dan merupakan berkah yang jarang didapat.Daging gajah menjadi sumber makanan dan ratusan warga yang putus asa tidak mendapat makanan di Gonarezhou National Park berama-ramai turun untuk menguliti gajah seberat enam ton itu dengan senjata seadanya mulai dari pisau hingga kaleng bekas.
Dalam tempo satu jam dan 47 menit gajah yang tingginya 13 kaki itu tandas hingga menyisakan kulit saja. Yang tersisa hanya tulang saja, belalai dan telinga juga tandas untuk makanan.
Tulang gajah yang sudah berumur 70 tahun itu direbus untuk sup dan dalam waktu 24 jam hanya menyisakan darah tercecer di tanah. Gambar ini sungguh menyedihkan tetapi ilustrasi ini dapat menggambarkan betapa lama warga Zimbabwe kelaparan di bawah rejim Robert Mugabe.
Palang Merah Internasional memperingatkan bahwa situasi bekas jajahan Inggris sangat kritis dengan 2,17 juta populasi satu dari empat orang menderita kelaparan dan segera membutuhkan bantuan kemanusiaan.
0 komentar:
Posting Komentar